Apakah bercinta saat hamil aman?
Hubungan seks ketika Anda hamil sebenarnya aman, sebab tidak akan melukai janin. Secara alamiah janin terlindung di dalam kantung rahim yang berisi cairan ketuban yang juga melindunginya dari benturan. Kontraksi rahim sementara yang ringan tidak akan membahayakan bayi Anda.
Yang merupakan trimester terbaik?
Dalam tiga bulan pertama, Anda masih menyesuaikan diri dengan hormon yang berubah. Belum lagi jika Anda sering merasa mual dan kelelahan. Sementara dalam tiga bulan terakhir kehamilan, perut Anda makin besar, mungkin Anda takut dengan keselamatan sang bayi dan kesulitan dalam mengambil posisi yang kurang nyaman. Maka trimester kedua adalah waktu yang tepat bagi Anda untuk bercinta.
Bagaimana jika ibu hamil tidak nyaman?
Kehamilan adalah masa perubahan emosional bagi kedua pasangan. Mengingat tubuh Anda mengalami perubaha ketika hamil, tentu mempengaruhi keadaan emosional Anda. Tidak perlu khawatir jika Anda tidak bisa bercinta selama kehamilan. Cinta tidak sebatas berhubungan intim saja.
Apa posisi terbaik selama kehamilan?
Selama perut Anda nyaman, Anda bisa menggunakan segala posisi. Sampaikan pada pasangan mengena posisi apa yang membuat Anda nyaman ketika bercinta. Faktor kenyamanan adalah hal utama.
Ketika bercinta bisa membahayakan?
Ada kondisi medis tertentu yang sangat direkomendasikan untuk tidak berhubungan seks selama kehamilan. Pendarahan dalam vagina tanpa sebab yang jelas, letak plasenta rendah (plasenta previa), riwayat kelahiran prematur atau pernah mengalami keguguran. Selama Anda memiliki kehamilan yang sehat, Anda dapat terus bercinta. Jika Anda punya riwayat tersebut, Anda harus mengikuti instruksi dokter.
Ternyata ibu hamil masih dapat bercinta tanpa adanya efek samping pada janin. Nikmati masa hamil Anda dengan penuh cinta dan kasih dari orang-orang tersayang.
sumber
0 comments :
Post a Comment